Rista
Bayi saya usia 6 bulan mempunyai tanda lahir (merah)di kepala dan leher bagian belakang. Jika kepanasan, tanda lahir ini berkeringat dan menjadi sangat merah sehingga mengganggu pola tidurnya. Jika sudah begitu, saya beri bedak gatal “salicyl” tapi selalu berulang lagi (tidak sembuh-2).
Mohon petunjuk/solusinya dari dr. Trim’s.
JAWABAN
Rista, Tanda lahir seyogyanya jangan diapa2kan. Nanti dengan bertambahnya usia akan mengecil dan warnanya semakin memudar. Kalau kepanasan, usap lembut saja dengan saputangan yang sudah dibasahi air.
Jangan berikan bedak ya, bedak kan menutup pori-porinya
Dijawab oleh: Wati
Tsamarah
Anak saya berumur 3 bulan,dia tumbuh dengan sehat, yang menjadi pertanyaan saya adalah diwajah anak saya terdapat bruntusan-buntusan dan sepertinya menyebabkan rasa yang sangat gatal, hal ini saya ketahui karena anak saya selalu mengucek-ngucek wajahnya hanya pada saat ia terbangun dari tidur,apakah yang menyebabkan timbulnya bruntusan yang ada pada wajahnya terutama di pipi dan disamping kanan kiri hidung. Apakah ini bisa juga diakibatkan karena alergi ?
JAWABAN
Tsamarah, Sangat mungkin anakmu alergi, oleh karena itu kulitnya yang sensitif menjadi merah dan gatal pencetus alergi biasanya multifaktorial. bukan hanya satu sebab. Bisa udara, bisa zat kimiawi, dll. Saran saya, hentikan kontak dengan segala sesuatu yg sifatnya kimiawi apakah itu bedak, sabun, lotion. Pakai moisturizer saja atau pelembab.Sering diseka mukanya dengan kain lembut terutama sehabis tidur di sisi yang dia tiduri Nah, nanti dengan usia juga akan hilang dengan sendirinya, jangan kasih salep macam termasuk salep steroid kecuali berat sekali reaksi alerginya hugs buat bayimu
Dijawab oleh: Wati